Dr. Lukman Nadjamuddin, M.Hum selaku Wakil Rektor Bidang Akademik menuturkan bahwa aktivitas tulis-menulis adalah persoalan keterampilan yang perlu di asah khususnya untuk yang berkecimpung di dunia akademik yang sering bertemu dengan metode penelitian. Pengetahuan yang kita miliki tentang metode penelitian tanpa dibarengi dengan aktivitas menulis akan terasa kurang dan sia-sia. Sehingga dengan sering berlatih menulis akan menghasilkan karya yang lebih berkualitas. Sehingga dengan adanya kehadiran Prof. Dr. H. Sugiyono, M.Pd pada kesempatan ini akan semakin membuka wawasan kita ebih mendaam terkait metode kepenulisan dan metode penelitian.